-->

Ads 720 x 90

Kuliner Sego Kucing Mbok Mi satu porsi 5.000 - Jejak Putu Lanang




Kuliner Sego Kucing Mbok Mi satu porsi 5.000 - Jejak Putu Lanang 

Kuliner Sego Kucing Mbok Mi ini sudah terkenal dimana-mana. Bahkan Masakan kuliner ini biasanya hanya habis dalam waktu sekitar 1 jam. Masakan yang khas dan di sajikan masih hangat, banyak para pembeli yang rela antri untuk menikmati kuliner masakan ini. Para Pelanggan yang kesini juga banyak ada yang dari Merakurak, Jenu, Montong, dan sekitarnya Bahkan pernah dari Bojonegoro, Rembang yang rela jauh jauh ingin merasakan Masakan Sego Kucing Mbok mi yang bernuansa khas masakan desa. Kuliner ini hanya buka di malam hari.

Harga Murah rasa maknyus

Teman traveler tidak perlu khawatir Harga makanan 1 porsi disini sangat murah dan terjangkau. Teman - temen cukup membayar Rp. 5.000,- untuk satu porsi, Untuk Minuman bervariasi biasanya saya memesan Es Teh seharga Rp. 2.000,- Namun ada yang unik disini terdapat minuman air kendi. Air Kendi itu air putih yang di taruh di wadah air terbuat dari tanah liat berbentuk Tempat Minum seperti teko. Teman traveler untuk minum air putih ini tidak perlu membayar alias gratis dan airnya segar sekali. Selain Makan 1 Porsi juga terdapat gorengan hangat yaitu tempe goreng seharga Rp. 500,-.

Menu Makanan Khas Sego Kucing Mbok Mi


Teman traveler ketika datang harus antri sebentar jika pas kebetulan antri banyak. Menu Masakan ini hanya satu p
ilihan yang isinya ada nasi, lauknya Mie, Gorengan Ote-ote, Tahu, Kacang Panjang serta yang paling Khas adalah sambel. Untuk lauk yang milih ikan trumpah atau telur di pilih salah satu ya teman.

Buka 1 jam langsung habis 

Ya Betul, Kali ini kabar baik untuk teman traveler yang suka kuliner  malam. Biasanya Warung Sego Kucing Mbok Mi ini buka pukul 21.00 WIB - Habis, Namun biasanya jam 22.00 sudah habis terkadang ya maksimal jam 22.30 baru habis. Khusus malam jum'at kuliner sego kucing Mbok Mi LIBUR ya teman jadi jangan sampai ke tempat ini pas malam jum'at jadi horor ketemu tulisan PREI. Ha ha ha

Lokasi Warung Sego Kucing Mbok Mi


Teman Traveler untuk warung ini terletak di Dusun Pangklangan Desa Mandirejo Kecamatan Merakurak. Kalau Teman Traveler dari arah barat tempat ini berada di Timur Alfa Mart Merakurak ke Timur sedikit ada gang Ke Utara masuk hingga sekitar 100 m pas di Depan Rumah Mbok  Mi. atau tanya saja warga sekitar sudah banyak yang tahu karena kuliner ini sudah terkenal jadi tak perlu khawatir ya. Jangan Khawatir di Google Maps Bisa ketik Warung Mbah Domi ( Warung Mbah Domi
Unnamed Road, Pangklangan, Mandirejo, Merakurak, Tuban Regency, East Java 62355
https://maps.app.goo.gl/Y3LSSnH1swHnjQeN8 )

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter